Latihan Dalmas Digelar, Sat Samapta Polres Ponorogo Siap Hadapi Berbagai Situasi Kamtibmas

  

Ponorogo - Untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan personel dalam menghadapi berbagai situasi gangguan kamtibmas, Sat Samapta Polres Ponorogo menggelar latihan pengendalian massa (Dalmas), yang berlangsung di halaman Mako Polres Ponorogo, Rabu (30/4/2025).

Latihan tersebut dipimpin langsung Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo, S.I.K., M.H., yang juga dihadiri Kabag Ops Polres Ponorogo, Kasat Samapta, Kanit Dalmas I dan II, serta Kasubnit Dalmas I.

Sebanyak 75 personel Sat Samapta turut ambil bagian dalam kegiatan ini.

Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo mengatakan materi yang diberikan meliputi sikap-sikap dasar Dalmas, formasi-formasi Dalmas, pengecekan alat pemadam api, serta praktik pemadaman api.

“Latihan ini merupakan bagian dari program peningkatan kemampuan personel Sat Samapta, agar selalu siap menghadapi situasi di lapangan, khususnya dalam hal pengendalian massa dan penanganan potensi gangguan keamanan hingga kebakaran ” ujar Kapolres AKBP Andin.

Dengan latihan rutin seperti ini, diharapkan seluruh personel Sat Samapta mampu bertindak cepat, tepat, dan profesional saat menghadapi berbagai dinamika situasi di lapangan.(humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Latihan Dalmas Digelar, Sat Samapta Polres Ponorogo Siap Hadapi Berbagai Situasi Kamtibmas"

Posting Komentar