Pohon Tumbang Tutup Jalan Ponorogo-Pacitan,Polisi dan Tim Gabungan Bertindak Cepat

  

Ponorogo,– Sebuah pohon tumbang melintang di jalan raya Ponorogo-Pacitan pada Rabu (29/1/25) sekitar pukul 18.30 WIB. Insiden ini disebabkan oleh hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah tersebut sejak sore hari.

Peristiwa terjadi tepat di depan warung "Tengah Sawah," menghambat arus lalu lintas di kedua arah. Menanggapi kejadian ini, petugas dari Polsek Slahung,Tim Tagana,dan Pemadam Kebakaran (Damkar) segera mendatangi lokasi untuk melakukan evakuasi dan pembersihan jalur.

Dengan kerja sama yang sigap, tim gabungan melakukan pemotongan ranting dan batang pohon agar jalan dapat segera dilalui kembali. Berkat koordinasi yang cepat, proses evakuasi berjalan lancar, dan pada pukul 20.00 Wib, arus lalu lintas telah kembali normal.

Kapolsek Slahung, AKP Pitoyo,S.Sos.,M.H., menyampaikan apresiasi kepada seluruh petugas yang telah bergerak cepat dalam menangani kejadian ini. Masyarakat juga diimbau untuk selalu waspada terhadap potensi bencana akibat cuaca ekstrem yang masih berlanjut di wilayah Ponorogo dan sekitarnya.

(Humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pohon Tumbang Tutup Jalan Ponorogo-Pacitan,Polisi dan Tim Gabungan Bertindak Cepat"

Posting Komentar